Jakarta –
Oppo bergabung dalam ‘Width HP War’ dengan merilis perangkat baru di segmen menengah. Disiapkan peluru bernama Oppo A78 5Gberikut detail dan harga di Indonesia.
Oppo A78 5G menawarkan layar lebar. Ukurannya 6,56 inci beresolusi HD+ dengan refresh rate 90Hz.
Terdapat fitur All-Day AI Eye Comfort untuk menjaga kesehatan dan kenyamanan mata saat menggunakan ponsel ini dalam jangka waktu lama. Untuk memberikan kenikmatan saat menikmati hiburan, disediakan speaker stereo yang memadukan kemampuan surround dan teknologi true sound yang memberikan pengalaman optimal dengan menyesuaikan penggunaan, mulai dari mendengarkan musik, menonton video dan bermain game.
IKLAN
GULIR UNTUK MELANJUTKAN KONTEN
Ada juga mode ultra volume yang dapat meningkatkan volume speaker hingga 200%. Meski kencang, Oppo memastikan suara yang keluar tetap jernih meski di lingkungan bising.
Ponsel ini masih menggunakan water drop notch yang menampung kamera 8 MP. Sedangkan di bagian belakang, terdapat kamera utama 50 MP yang dilengkapi dengan depth sensor 2 MP.
Kamera belakang Oppo A78 5G Foto: Adi Fida Rahman/detikINET
Oppo A78 5G menghadirkan 108MP Ultra-Clear Image. Fitur ini menggunakan algoritme perangkat lunak untuk memungkinkan perangkat merekam lebih banyak detail visual dan memberikan tingkat kejelasan dengan meningkatkan resolusi kamera menjadi 108MP.
Oppo juga menyertakan fitur intelligent imaging seperti AI Portrait Retouching, AI Scene Enhancement, dan Ultra Night Mode untuk mendukung kreativitas pengguna dalam kondisi apapun.
Dapur pacu Oppo A78 5G memadukan chipset Dimensity 700 yang terdiri dari RAM 8 GB. Terdapat fitur virtual RAM hingga 8 GB untuk tambahan daya demi kelancaran performa saat menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan.
Memori internalnya memiliki kapasitas 128 GB. Jika pengguna merasa kurang bisa menyematkan microSD hingga 1 TB.
Oppo A78 5G Foto: Adi Fida Rahman/ detikINET
Baterainya memiliki kapasitas 5.000 mAh yang dapat digunakan selama hampir 23 jam panggilan nonstop. Oppo memberikan dukungan SuperVOOC 33W yang menjanjikan pengisian penuh hanya dalam 67 menit.
Ponsel yang menjalankan ColorOS 13 ini hadir dalam dua pilihan warna, Glowing Purple dan Glowing Black. Beratnya hanya 188g dan tebalnya hanya 7.99mm, memberikan kenyamanan saat menggenggamnya.
Ponsel Oppo terbaru ini tersedia di toko online dan offline di seluruh Indonesia. Harga Oppo A78 5G Rp 3.999.000.
Spesifikasi dan Daftar Harga Oppo A78 5G di Indonesia
Dimensi:163,8 x 75,1 x 7,99 mm / Berat: 188 gram Layar: HD+ 6,56 inci, LCD IPS, kecepatan refresh 90Hz Chipset: MediaTek Dimensity 700 5GGPU: Mali-G57 MC2OS: ColorOS 13 berdasarkan Android 13RAM:8 GB GB Penyimpanan Internal : 128 GB + microSD hingga 1 TB Kamera Belakang: 50 MP + 2 MP depth sensor Kamera Depan: 8 MP SIM Card: Dual SIM Fitur: Stereo Speaker, NFC, 3.5 mm Audio Jack, Fingerprint sensor pada tombol power Baterai : 5.000 mAh dengan Pengisian cepat 33W Konektivitas: 5G, 4G VoltE, WiFi, Bluetooth 5.3 Warna: Glowing Black, Glowing Purple Harga: Rp 3.999.000
Tonton Videonya “Berbeda dengan Google dan Facebook, Apple Tetap Bertahan Tanpa PHK Massal”
[Gambas:Video 20detik]
(afr/fai)